Minggu, 07 Februari 2010

Our Facility

Fasilitas yang dimiliki SMP Boarding LIK di tahun ajaran ini (2010/2011) adalah;
1. Ruang Belajar
2. The Farm
3. Sarana Olahraga
4. Buletin Komunikasi
5. Database Sekolah

Ruang Belajar
Di SMP Lazuardi Insan Kamil (LIK) ruang belajar tidak hanya dipusatkan di dalam kelas (Gedung Ibnu Sina) namun disebar di seluruh kawasan sekolah; kebun, taman, kolam, masjid, lab, lapangan olahraga, dan lingkungan mayarakat sekitar.
Di tahun pertama ini (tahun ajaran 2010/2011) alhamdulillah SMP LIK memiliki fasilitas yang cukup memadai meliputi:
1.Ruang-ruang kelas, ruang kelas didesain secara nyaman dengan kursi-meja yang berwarna-warni, serta karpet dan locker untuk menyimpan tas siswa.
2.Ruang Musik, disediakan untuk menunjang kreasi tarik suara (vokal), musik, dan tari siswa disamping menemukan bakat-terpendam para siswa.
3.Ruang Perpustakaan & Ruang Audio Visual,
4.Laboratorium Komputer, dimanfaatkan secara bergiliran oleh semua siswa sebagai sarana penunjang menuju dunia teknologi dan informasi.
5.Laboratorium Science, digunakan untuk teori dan praktek mata pelajaran science para siswa.
Selain itu tersedia pula lapangan olah raga, kebun, taman, kolam, dan masjid


The Farm dan Saung Singgah
Didukung oleh luas lahan yang luas, dengan lahan pertanian lebih dari satu hektar SMP LIK memiliki program unti aktivitas siswa “BERTANI”.. Kegiatan ini diadakan agar siswa mengetahui bagaimana menanam tanaman, pertumbuhannya, kapan dipetik hasilnya dan apa manfaatnya untuk manusia. Masing-masing kelas diberi sepetak lahan untuk ditanami dan dipanen hasilnya. Setelah panen, siswa belajar untuk menjual hasilnya, baik kepada guru maupun orangtua.
The Farm (Lahan pertanian) yang ada bisa dimanfaatkan sebagai laboratorium alam yang berfungsi untuk memperkenalkan beberapa jenis tumbuhan kepada para siswa.
Selain the farm, SMP LIK memiliki dua Saung Singgah yang berada di kawasan lahan pertanian. Saung yang semula difungsikan untuk berteduh mamang/bibi kebun dan para siswa saat kegiatan “menanam”, ternyata juga efektif dan menyenangkan untuk keperluan pembelajaran.

Sarana Olahraga
Fasilitas lain yang dimiliki SMP LIK adalah sarana olahraga, berupa satu ruang tenis meja, lapangan badminton, dan dua lapangan olahraga yang berfungsi sebagai lapangan voli, basket, dan futsal.

Buletin Komunikasi
Buletin ini diterbitkan sekali dalam sebulan, berisikan berita-berita sekolah, prestasi siswa-siswi, artikel pendidikan dan bahasan keislaman. Buletin ini dimaksudkan untuk menginformasikan segala sesuatu yang berkenaan dengan kegiatan belajar-mengajar di sekolah kepada seluruh orang tua siswa.
Dinamai “Buletin Komunikasi” karena media ini diharapkan dapat merespon segala permasalahan, masukan, dan kritikan orangtua terhadap proses belajar-mengajar di sekolah sekaligus sebagai media sekolah untuk menyampaikan semua kebijakan dan jawaban/tindak lanjut dari permasalahan yang ada.
Untuk menampung segala permasalahan ini, orangtua dapat menyampaikan masukannya melalui media internet (E-mail), menelpon guru wali atau melalui kotak saran yang disiapkan pihak sekolah.
Di masa-masa yang akan datang akan dikembangkan Database Sekolah On-Line yang berfungsi sebagai sarana komunikasi antara guru dan siswa dan antara guru dan wali siswa, termasuk dalam penugasan, penyerahan tugas dan pemberian bahan-bahan pengetahuan tambahan. Dengan fasilitas Database On-Line. Karena itu para orangtua dapat memantau perkembangan prestasi belajar putra-putri mereka disamping berkomunikasi secara langsung dengan guru dan pihak sekolah secara real time selama 24 jam dan sekolah dapat meng-update data siswa kapan pun diperlukan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar